Inilah kondisi Nenek yang kedua kakinya terlindas ban truk di pertigaan rel kereta api pasar bangil

iklan


WartaBangil (09-09-2016) Sekitar pukul 12:30 WIB seusai sholat jum'at telah terjadi kecelakaan seorang nenek yang hendak menyebrang jalan di daerah pertigaan rel kereta api pasar bangil, tepatnya di Jl Raya Kampung Baru Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan. Kedua kakinya terlindas oleh ban truk dan mengakibatkan luka berat pada kedua kaki nenek tersebut.

Nenek tanpa identitas itu kemudian dilarikan kerumah sakit RSUD bangil, untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut. Menurut salah satu warga yang sempat melihat kejadian tersebut mengatakan bahwa nenek itu hendak menyebrang jalan dan tiba-tiba ada sebuah truk dari arah timur berbelok menuju kearah barat dan tidak sengaja menyenggol nenek yang hendak menyebrang hingga akhirnya membuat nenek tersebut jatuh dan kedua kakinya terlindas oleh ban truk.







Akibat kejadian itu, arus lalu lintas dari arah bangil sempat macet dan banyak para warga yang parkir dipinggir jalan untuk melihat proses evakuasi nenek yang bernasib malang tersebut. Sedangkan untuk sopir truk diamankan oleh petugas kepolisian untuk dimintai keterangan. Namun sayang nenek tanpa identitas jelas itu akhirnya dikabarkan meninggal pada hari sabtu (10/09/2016) malam di RSUD Bangil. ...